SELAYAR – Bupati Kepulauan Selayar H. Muh. Basli Ali bersama istri atau Ketua TP. PKK Kabupaten Takalar Hj Andi Dwiyanti Musrifah Basli tiba di Kecamatan Pasimasunggu Timur.

Baca Juga: Wakil Bupati Selayar Kunker di Takabonerate

KMP. Takabonerate yang ditumpangi Bupati dan rombongan sandar di Pelabuhan Benteng Jampea pada Pukul 11.00 Wita Jumat 8/10/2021, setelah sebelumnya memulai pelayaran di Pelabuhan Pamatata.

Kedatangan Bupati bersama istri disambut hangat oleh pemerintah dan para pengurus PKK setempat dengan pengalungan bunga.

Selanjutnya Bupati dan rombongan yang berkisar kurang lebih 300 orang, terdiri dari pimpinan OPD, Camat dan kepala desa wilayah daratan serta sejumlah pengurus PKK kecamatan maupun desa bergerak dari Benteng Jampea Kecamatan Pasimasunggu menuju Ujung Jampea Kecamatan Pasimasunggu Timur.

Seperti diinfokan sebelumnya kunjungan kerja Bupati ini, selain silaturahim bersama warga, juga akan mengunjungi dan melakukan pemberian bantuan kepada korban kebakaran dan korban angin puting beliung di desa Labuang Pamajang dan Desa Kembang Ragi.

Sementara itu kunjungan Ketua TP. PKK Dwiyanti Musrifah diagendakan akan melakukan serangkaian kegiatan sehubungan Jambore dan Hari Kesatuan Gerak PKK Ke-49 yang dipusatkan di Kecamatan Pasimasunggu Timur.