AARHUS – Indonesia berhasil keluar sebagai juara ajang bulu tangkis dunia, Piala Thomas 2020 usai menaklukkan China pada laga final di Ceres Arena, Minggu (17/10/2021) malam WIB.

Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: PSM Makassar Menang Tipis Atas Bali 2-1

Pada laga final tersebut, Indonesia menang mudah atas tim regu putra China dengan skor 3-0. Kemenangan itu diraih lewat dua tunggal putra andalan tim Merah-Putih, yaitu Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie.

Sedangkan, satu kemenangan lainnya diperoleh pasangan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Gelaran ajang dua tahunan ini merupakan gelar yang ke-14 bagi tim Thomas Indonesia, setelah terakhir kali berhasil meraih gelar tersebut pada tahun 2002.

Pada laga pembuka, Anthony Sinisuka Ginting mempersembahkan angka pertama bagi Indonesia. Ginting menang lewat pertarungan tiga gim dengan skor 18-21, 21-14, dan 21-16.

Sementara itu, di laga kedua Indonesia tidak menurunkan pasangan nomor satu dunianya yaitu Marcus Gideon/Kevin Sanjaya, tetapi menurunkan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menggantikan pasangan The Minions akibat Marcus Gideon mengalami kelelahan dari laga sebelumnya, sehingga tidak dapat menjalankan pertandingan pada final Piala Thomas 2020 kali ini.

Pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil menang atas He Jiting/Zhou Haodong dengan dua gim langsung, skor 21-12 dan 21-19. Indonesia sementara unggul 2-0 atas tim China.

Kemenganan Indonesia tercipta pada laga ketiga, lewat tunggal putra keduanya yang kali ini diturunkan, yaitu Jonatan ‘Jojo’ Christie.

Jojo berhasil menang dalam laga tiga gim melawan Li Shifeng, dengan skor 21-14,18-21, dan 21-14.

Dengan kemenangan Jojo pada laga ketiga Indonesia atas China, menandangan jika tim Merah-Putih berhak atas gelar juara Piala Thomas 2020 kali ini.