RAKYAT NEWS, JAKARTA – Debut Joey Pelupessy bersama Timnas Indonesia berbuah manis usai Pasukan Garuda berhasil tumbangkan Bahrain dengan skor tipis 1-0 dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup C di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, pada Selasa (25/3) malam WIB.

Selama pertandingan berlangsung, Joey mencoba bermain dengan menikmati permainan sebaik mungkin untuk tetap tenang di lapangan.

“Saya mencoba untuk menikmatinya semaksimal mungkin, tetapi Anda juga harus fokus pada permainan. Saya rasa kami bermain dengan baik sebagai sebuah tim, kami juga memiliki lebih banyak peluang,” ucap Joey, dikutip dari CNN Indonesia.

“Marselino memiliki peluang bagus, Eliano Reijnders, tetapi itu tidak penting saat ini. Kami memiliki tiga poin, kami bekerja keras, kami memberikan sesuatu kepada para penggemar setelah kalah 1-5 [dari Australia],” urai pemain yang berposisi sebagai gelandang tersebut.

Indonesia berhasil mencetak gol melalui tembakan Ole Romeny setelah menerima umpan terobosan dari Marselino Ferdinan pada menit ke-24.

Gol tersebut bermula dari umpan tinggi Thom Haye ke Marselino yang bergerak di sisi kanan. Marselino kemudian mengirimkan umpan matang ke kotak penalti yang berhasil diselesaikan dengan baik oleh Ole Romeny.

“Kami bermain dengan sepenuh hati malam ini dan itulah yang terpenting. Saya bersyukur bisa menang dalam debut saya malam ini di Jakarta, itu sangat istimewa,” terang pemain 31 tahun itu.

“Saya tidak bisa berkata banyak, tetapi bagi saya itu istimewa. Untuk bisa menang dalam debut saya malam ini, kami masih dalam persaingan,” ucap Joey Pelupessy menambahkan.

Selain itu, Joey Pelupessy sangat terkesan dengan dukungan yang luar biasa dari para suporter Garuda saat dia bermain untuk pertama kalinya bersama Timnas Indonesia dan berhasil mengalahkan Bahrain dengan skor 1-0.