SLEMANBorneo FC berhasil meraih kemenangan atas PSIS Semarang pada laga pekan kesebelas BRI Liga 1 di stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (6/11/2021).

Baca Juga: Hasil Madura United vs Persita: Pendekar Cisadene Menang Tipis 1-2

Pada laga antara PSIS Semarang vs Borneo FC kali ini berakhir dengan skor 0-1 untuk kemenangan Pesut Etam atas Mahesa Jenar.

Gol semata wayang pada laga ini berhasil dicetak oleh Wawan Febriyanto yang menerima umpan sundulan dari Wildansyah di menit ke-50′.

Pada laga babak pertama, baik PSIS Semarang maupun Borneo FC mampu bermain dengan saling jual beli serangan satu sama lain.

Namun, hingga babak pertama usai kedua tim belum mampu memanfaatkan sejumlah peluang yang tercipta.

Usai turun minum, PSIS Semarang dan Borneo FC tak banyak melakukan perubahan permainan untuk mengamankan 3 poin satu sama lain.

Serangan Terens Puhiri dkk baru membuahkan hasil pada menit ke-50′, melalui Wawan Febriyanto. Skor 0-1 bagi keunggulan Borneo FC.

PSIS tang tak mau pulang dengan tangan hampa tampil sedikit terbuka dan memberikan sedikit tekanan.

Sayangnya, PSIS Semarang harus bermain dengan jumlah 10 pemain pada menit ke-64 setelah Eka Febri Yogi Setiawan melanggar serangan balik Terens Puhiri.

Hingga berakhirnya laga, berbagai upaya PSIS Semarang tak mampu membuahkan hasil. Sehingga skor 0-1 bertahan bagi kemenangan Borneo FC.

Baca Juga: Xavi Pastikan Latih Barcelona Setelah Pamit dengan AL-Sadd

Melalui hasil ini, Borneo FC mampu naik ke posisi 10 klasemen dengan nilai 13 poin. Sementara PSIS Semarang harus tertahan di peringkat 4 dengn nilai 19 poin.

Pilihan Video