MAKASSAR – Kasi Kebersihan Kecamatan Rappocini Andi Akhmad Muhajir Arif gelar Rapat Koordinasi bersama Pengawas Kebersihan dan Satgas Kebersihan Kecamatan Rappocini di Aula Emmy Saelan Lt. 3 Kantor Kecamatan Rappocini, Senin (22/11/2021).

Sesuai arahan Camat Rappocini Syahruddin, Andi Akhmad Muhajir Arif, rapat koordinasi tersebut membahas masalah kebersihan di Wilayah Kecamatan Rappocini.

Gelar Rapat Koordinasi, Rappocini "BERSIH" Bisa!
Gelar Rapat Koordinasi, Rappocini “BERSIH” Bisa!

Selain meminta meningkatkan kinerja, Andi Akhmad Muhajir Arif saat rapat meminta baik Pengawas Kebersihan maupun Satgas untuk memberikan sosialisasi kepada masyarakat rappocini mengenai waktu pembuangan sampah.

“Sesuai arahan Pak Camat untuk Satgas Kebersihan untuk meningkatkan kinerja’ta karena masih banyaknya laporan dari warga masalah sampah,” ujar Andi Akhmad Muhajir Arif.

Dalam rapat tersebut, Kasi Kebersihan membagikan Oli dan Kupon Bensin kepada para Satgas Kebersihan untuk menunjang kerja di lapangan untuk kebersihan wilayah Rappocini.

“Dan untuk waktu pembuangan saya minta kepada pengawas dan satgas untuk mensosialisasikan kepada warga, Jika ada warga yang tetap melanggar foto dan langsung laporkan ke saya,” tambahnya.

Baca Juga : Indira Kunjungan Sekaligus Silaturahmi ORW17 Minasa Upa Rappocini Makassar

Baca Juga : Camat Rappocini Pimpin Giat Jumat Bersih

Pilihan Video