RAKYAT NEWS, MAKASSAR – Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Hasanuddin sepakat kerja sama dengan Yonsei University, Korea dalam bidang pengembangan tridarma perguruan tinggi. Kesepakatan tersebut tertuang dalam penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Direktur Pusat Kesehatan Global Yonsei University (Prof. Eun Woo Nam) dan Dekan FKM Unhas (Dr. Aminuddin Syam, SKM, M.Kes., M.Med.Ed).

Kegiatan berlangsung secara virtual melalui aplikasi zoom meeting pada Senin (02/08).

Prof. Eun Woo Nam selaku Direktur Yonsei Global Health Center menjelaskan setidaknya ada tiga hal menguntungkan melalui kerja sama tersebut, yaitu: membangun sistem kerja sama, pertukaran akademik, berkontribusi dalam pengembangan bidang kesehatan global.

“Tidak hanya itu, juga akan tercipta kerja sama dalam bidang-bidang tertentu seperti bertukar dan memberikan materi dan informasi tentang pengalaman Kota Sehat, Pusat Kesehatan Global Yonsei dan sebagainya,” kata Prof. Eun Woo.

Pada kesempatan yang sama, Dekan FKM Unhas Dr. Aminuddin  menyambut baik kerja sama tersebut. Beliau berharap, FKM Unhas dapat menjadi mitra yang baik dan membuka jalan untuk pengembangan Pusat Kajian Kota Sehat Indonesia dan Pusat Kajian Gizi. Kedepan, dirinya mengatakan kolaborasi tersebut dapat berkembang pada pusat kajian yang baru sesuai dengan tuntutan dan kebutuhan masyarakat.

“Ini merupakan salah satu kebanggan bagi FKM Unhas dapat bekerja sama dengan universitas top dunia. Yonsei University termasuk perguruan tinggi dengan peringkat 85 pada QS World University Rankings. Kami berharap, kerja sama ini juga akan menghadirkan kegiatan seperti kuliah tamu, pertukaran dosen dan mahasiswa, joint research dan publikasi,” jelas Dr. Aminuddin.

Direktur Center for Indonesian Healthy Cities Studies FKM Unhas, Prof. Sukri Palutturi, SKM, M.Kes., MSc.PH, Ph.D.,  menambahkan bahwa Prof. Nam merupakan dosen senior di Yonsei University Korea Selatan dan telah memberikan kontribusi besar dalam berbagai pengembangan kota sehat di Korea Selatan dan berbagai negara dalam Western Pacific Region. Dengan demikian, ke depan kolaborasi dari kedua pihak akan semakin diperkuat pada berbagai aspek lainnya.