MAKASSAR – Cuaca tidak bersahabat di Riau, mengakibatkan satu buah speedboat tujuan Malaysia yang mengangkut sekitar 21 penumpang tenggelam di Perairan Ketapang, Pulau Rupat Selat Motong, Kabupaten Bengkalis. Diperkirakan peristiwa ini terjadi pada hari Jumat, (14/1/2022).

Baca Juga : Cuaca Ekstrim, Pohon di Jalan Abdesir Minta Dipangkas

Kabar tenggelamnya speedboat ini baru diterima Basarnas Pekanbaru pada pukul 05.00 WIB yang dilaporkan oleh AL Selat Morong.

Peristiwa speedboat ini juga dibenarkan oleh Kepala Basarnas Pekanbaru, Ishak.

“Benar, telah terjadi kecelakaan speedboat di perairan Pantai Ketapang. Kejadiannya kemarin sore sekitar pukul 18.00 WIB,” terangnya dilansir detik.com.

Ishak juga menerangkan, speedboat tujuan Malaysia tersebut berangkat sekitar pukul 16.00 WIB dari Pangkalan Buah. Saat sedang berlayar speedboat memutuskan untuk memutar balik karena cuaca buruk, pada saat itulah ombak datang menghantam boat tersebut.

Baca Juga : JOIN Nilai Keterbukaan Publik BPOM Makassar Buruk