JAKARTA – Viral video debt collector yang diamankan TNI saat hendak tarik paksa motor di jalan.

Viral di media sosial seorang yang diduga debt collector diamankan TNI saat akan menarik motor di daerah Pasar Minggu Jakarta Selatan.

Menurut keterangan dari pengunggah anggota TNI melakukan hal tersebut karena melihat debt collector itu membuat keributan di jalan raya.

Seperti terlihat dalam video yang diunggah diakun instagram @terangmedia.

Awalnya terlihat seorang anggota TNI memegangi seorang pria mengenakan helm.

Sejumlah orang di sekitaran lokasi yang ikut serta meneriaki pria mengenakan helm diduga debt collector itu.

Debt collector ini enggak bisa berkutik karena jaketnya dipegang anggota TNI karena takut melarikan diri.

Debt collector tersebut sempat memberontak dan melakukan pembelaan. Namun usaha tersebut ternyata sia-sia.

Dari kamera perekam, terdengar kalau debt collector tersebut ditinggal temannya saat beraksi. Alhasil dia yang menjadi korban pengamanan pria berseragam TNI tersebut.

Baca Juga: Lapor Polisi Jika Debt Collector Bikin Ulah Secara Pidana

Beberapa pemotor yang melintas langsung berhenti melihat kejadian tersebut.

Karena menimbulkan keributan dan kemacetan, lelaki ini akhirnya ditangkap anggota TNI.

Pengunggah juga memberikan keterangan lokasi kejadian di Depan POMAD Pasar Minggu, Jakarta Selatan pada hari Selasa (28/06/2022)

Video ini berhasil menyita perhatian publik. Mereka pun beramai-ramai membanjiri kolom komentar di postingan tersebut.

“Yang suka ngutang tapi gak mau bayar pasti senang melihat video ini,” tulis warganet.

“Bagus lah harusnya di hajar dulu, soalnya kebanyakan oknum dc yang narik ujungnya dijual lagi,” ujar warganet.

“Jangan cuma dc nya, yang ngutangnya juga harus diadili,” beber warganet.

Baca Juga : Danpaspampres Terkena Rotasi oleh Jendral TNI

Nonton Juga