RAKYAT.NEWS, Makassar – Dalam kesempatan kunjungan kerja di Pasar Terong Makassar, Sulsel, Rabu 29 Maret 2023, Presiden RI, Joko Widodo mengecek harga-harga bahan pokok yang dijajakan pedagang. Salah satunya, harga cabai.

Presiden Jokowi kaget setelah tahu harga cabai di Makassar jauh lebih murah dibanding di Jakarta.

Hal itu diungkapkan oleh Mohammad Ramdhan Pomanto, Wali Kota Makassar kepada awak media di sela-sela kunjungan presiden

“Beliau sampaikan cabai di sini sangat murah dibanding Jakarta. Di tempat lain itu Rp 90 ribu perkilogran, di sini hanya Rp 40 ribu perkilogram. Beliau puas sekali dengan harga-harga,” ungkapnya.

Lanjut Wali Kota yang akrab disapa Danny Pomanto ini, harga cabai di Kota Makassar sendiri sering mengalami fluktuasi. Tapi Pemerintah Kota terus berusaha agar harga bahan-bahan pokok tetap stabil.

“Harga cabai naik turun. Tapi kita intervensi dengan segenap jejaring daerah, kita beli dari penghasil untuk penopang harga di Makassar agar tidak naik,” tutupnya.

Reporter : Regent Aprianto Husen