RAKYAT.NEWS, JAKARTA – Sehari setelah menghadiri Rakornas Tim Percepatan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) di Sahid Jaya Hotel Jakarta Pusat Selasa, 4 dan 5 Oktober 2023, Bupati dua periode Kabupaten Jeneponto H. Iksan Iskandar kembali mendapat undangan untuk menghadiri langsung Rapat Kordinasi Nasional (Rakornas) percepatan Penurunan Stunting di Istana Wakil Presiden Republik Indonesia di bilangan Jalan Medan Merdeka Jakarta Pusat.

Didampingi Kepala Bagian Protokol Pemda Jeneponto Mustaufiq melalui sambungan via Telepon mengatakan bahwa undangan hanya di hadiri 55 Pemerintah Daerah, dan untuk Sulawesi Selatan hanya Jeneponto, Bone, Sinjai, Luwu Utara, Bantaeng, Enrekang, dan Luwu Timur, ungkap Mustaufiq.

Selain itu, lanjut Mustaufiq, bahwa Kabupaten Jeneponto mendapat stimulasi fiskal oleh Kementerian Keuangan atas kemampuan daerah dalam penanganan dan pengendalian kasus stunting, dimana pada Tahun 2021 data keluarga beresiko stunting sebesar 51.293 jiwa kemudian setelah ter intervensi oleh program kegiatan di beberapa sektor perangkat daerah sehingga resiko tersebut menurun menjadi 13.430 jiwa atau turun sebesar 73.8 persen dan ini sangat signifikan, ujar mustaufiq.

Di ketahui bahwa kegiatan Rakornas tersebut rencana akan di hadiri langsung oleh Wapres RI KH. Ma’ruf Amin. (*)