JAKARTA – Pusat Polisi Militer (Puspom) TNI sedang melakukan pemeriksaan terhadap seorang anggota TNI berpangkat kapten yang menodongkan pistol ke pengemudi, di Jalan Tol Jagorawi, Jakarta, beberapa waktu lalu.

Baca Juga : Pengacara A Tanggapi Kasus Penganiaayan Wanita di Gowa

Oknum tersebut adalah anggota TNI yang bekerja di Kementerian Pertahanan (Kemenhan).

Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI, Laksamana Pertama Kisdiyanto mengatakan, oknum tersebut dipindahkan ke Mabes TNI setelah diperiksa di Kementerian Pertahanan.

“Dalam kasus ini, personel TNI sedang diperiksa di Puspom TNI,” katanya, Senin (26/9/2022).

Diberitakan, video aksi menodongkan pistol ke pengemudi mobil di Tol Jagorawi, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur tersebar di media sosial.

Dalam video yang beredar, tampak seorang pengemudi dengan plat dinas yang awalnya hendak melewati kendaraan pribadi di bahu kanan jalan. Namun, pengemudi mobil pribadi itu tidak memberi jalan.

Mobil dengan plat nomor dinas kemudian berpindah jalur dan mencoba lewat di sebelah kiri dan langsung membuka jendela.

Setelah beberapa detik, pengemudi terlihat mengeluarkan apa yang tampak seperti pistol dan menondongkannya kepada pengemudi di sebelahnya.

Dalam keterangan video tersebut dijelaskan, peristiwa itu terjadi di Tol Jagorawi arah Bogor-Jakarta, pukul 14:42 WIB, pada Minggu (18/9/2022).

Direktur Pembinaan Penegakan Hukum (Dirbin Gakkum) Puspom TNI, Kolonel Marinir (PM) Khoirul Fuad mengatakan, seorang anggota TNI tersebut bekerja di Kementerian Pertahanan.

“Sudah didapati yang bersangkutan merupakan pengamanan Kementerian Pertahanan,” katanya, dilansir kompas.com

Fuad mengatakan yang bersangkutan kini diamankan oleh pihak Kementerian Pertahanan.

Setelah dilakukan pemeriksaan di Kementerian Pertahanan, yang bersangkutan nantinya akan diserahkan ke Puspom TNI.

Sementara itu, Kementerian Pertahanan telah meminta maaf atas tindakan oknumnya.