MAKASSAR – Camat Rappocini Syahruddin, S.Sos,M.Adm.Pemb menghadiri Peresmian Kantor Koramil 1408-13/Rappocini yang digelar di Jalan RSI Faisal XVII Kelurahan Banta-Bantaeng, Selasa (22/11/2022).

Baca juga : Kecamatan Rappocini Ikuti Parade Hut Kota Makassar ke-415

Disela sela peresmian Makoramil, Camat Syahruddin S.Sos,Adm.Pemb menjelaskan dengan didirikannya Makoramil 1408-13 Rappocini semoga warga Rappocini dapat merasa aman.

“Rappocini kini dapat merasakan kehadiran TNI dalam ikut serta memberikan rasa aman dan nyaman bersama kepolisian, dan selaku Camat Rappocini Syahruddin mengucapkan terima kasih kepada Pangdam XIV Hasanuddin Mayor Jendral TNI Imam Santoso yang telah meresmikan makoramil 1408 -13 Rappocini,” ungkapnya.

Pangdam XIV Hasanuddin Resmikan Koramil 1408-13 Rappocini
Pangdam XIV Hasanuddin, Mayor Jenderal TNI Imam Santoso meresmikan Markas Komando Rayon Militer 1408-13 Rappocini, di Jalan Rs Faisal XVII Lorong II No.3,  Kelurahan Banta-bantaeng, Kecamatan Rappocini, secara virtual pada Selasa (22/11/2022).

Lanjutnya, dengan kehadiran Makoramil di wilayah Kecamatan Rappocini dapat menjadi spirit baru dalam menyelesaikan masalah yang ada di sini.

“Dan juga meminta kepada warga Rappocini untuk ikut serta dalam setiap kegiatan menjaga kebersihan lingkungan dan keamanan ter khusus wilayah Kec Rappocini harapnya,” pungkasnya.

Turut hadir Kepala Kesbangpol Kota Makassar Zainal Ibrahim, Kasdam XIV/HSN Brigjen TNI Dany Budiyanto, Dandim 1408/Makassar Letkol Inf Nurman Syahreda, Kalapas 1 Makassar Hernowo Sugiastanto, Danramil Rappocini, Kapolsek Rappocini, Sekcam Rappocini, Para Lurah se-Kecamatan Rappocini dan Tokoh Masyarakat.

Letkol Inf Nurman Syahreda menjelaskan bahwa Koramil Rappocini merupakan pemekaran dari Koramil Tamalate, pembangunan gedung Koramil Rappocini dibangun pada tahun 2019 dan akhirnya dapat diresmikan di tahun 2022.

Ditempat yg sama Kapten Inf Nisan Danramil Rappocini mengucapkan erima kasih kepada pimpinan Kodim 1408 ,Kodam XIV Hasanuddin ,Perwakilan Walikota Makassar yang telah hadir dalam peresmian ini.