JAKARTA – Paris Saint-Germain (PSG) mengalami masalah jelang pertandingan fase grup Liga Champions melawan Manchester City di Stadion Parc des Princess, Rabu (29/9) dini hari waktu Indonesia.

Setelah mendatangkan pemain-pemain top pada masa transfer, seperti Lionel Messi, Sergio Ramos, Gianluigi Donnarumma, Georginio Wijnaldum, dan Achraf Hakimi, PSG masih belum menunjukkan kemampuan bersaing di Liga Champions.

Baca Juga : Moment Liga Inggris Pekan Kelima

Hasil imbang tanpa gol melawan Club Brugge pada matchday pertama membuat PSG masih diragukan. Kini PSG akan menghadapi Man City yang merupakan rival kuat di Grup A.

Berikut tiga masalah PSG jelang pertandingan melawan Man City:

1. Messi Cedera

Messi harus absen dalam dua laga liga Prancis melawan Metz dan Montpellier, ia mengalami Memar pada lutut yang belum pernah dialami sebelumnya. Sakit yang dirasakan dalam laga melawan Lyon ternyata benar-benar menunjukkan indikasi cedera yang tidak sembarangan, Sebagai pemain yang memiliki kemampuan individu yang baik keberadaan Messi dinilai cukup penting pasalnya ia bisa menjadi tulang punggung dalam membongkar pertahanan lawan.

Pochettino kemungkinan tidak akan memaksakan Messi bertanding jika kondisinya belum fit, Tanpa Messi saat melawan PSG, daya dobrak Les Parisiens dinilai akan sedikit berkurang kendati memiliki pemain-pemain seperti Neymar, Kylian Mbappe, Mauro Icardi, atau Julian Draxler.

2. Hubungan Messi Pochettino

Keretakan hubungan Messi dan Pochettino, semula keduanya menunjukkan sikap saling menghargai dan kerja sama kedua sosok tersebut diperkirakan akan baik-baik saja mengingat latar belakang satu negara yang sama, namun kenyataan tak seperti bayangan.

Messi yang merasa tak senang kemudian mempertontonkan keengganan menjabat tangan pelatih yang juga merupakan senior di timnas Argentina.