RAKYATDOTNEWS, MAKASSAR – Mal Ratu Indah (MaRI) baru saja menggelar vaksinasi massal tahap kedua. Vaksinasi ini ditujukan bagi masyarakat yang telah menerima vaksin tahap pertama di MaRI.

Bertempat di Main Atrium MaRI, dihadiri ratusan masyarakat kota Makassar sukses menerima vaksin tahap kedua ini. Vaksinasi tahap kedua ini akan digelar selama dua hari, pada hari Selasa, Rabu tangga 3-4 Agustus 2021. Dimulai pukul 08:00 hingga 16:00 WITA.

Hairoen Hamzah Siregar selaku Ketua Paniria Vaksin KALLA mengungkapkan bahwa demi memenuhi dosis vaksin setiap masyarakat, MaRI kembali menyelenggarakan vaksinasi massal untuk dosis kedua. Syarat utamanya, peserta yang akan di beri vaksin, wajib membawa KTP dan kartu kontrol vaksin pertama.

“Kami senantiasa memberikan kemudahan bagi masyarakat yang ingin memperoleh vaksin. Selain digelar di MaRI, vaksinasi dosis kedua ini juga diselenggarakan di NIPAH,” ungkapnya.

Bagi masyarakat yang belum sempat hadir pada hari pertama, dapat langsung menghadiri hari kedua vaksinasi ini. Masyarakat cukup datang membawa KTP . KK, dan kartu kontrol vaksin pertama.

MaRI sejak awal pandemi telah konsisten menjalankan protokol kesehatan yang ketat di area mal. Hal ini tentunya untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi pelanggan.

Sejak awal pandemi, MaRI berkomitmen untuk terus mendukung program pemerintah dalam menekan kasus Covid-19 dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat antara lain; wajib mencuci tangan atau menggunakan hand sanitizer, pengukuran suhu tubuh pada seluruh akses dan pengunjung wajib mengenakan masker selama berada di area MaRI.

Desinfeksi rutin juga telah konsiten diterapkan di seluruh area MaRI. Pelayanan parkir kini telah menggunakan sistem touchless sehingga lebih aman dan nyaman bagi pengunjung setia MaRI.