Pada November 2024, Indonesia akan menghadapi Jepang di kandang sendiri pada 14 November, dan menghadapi Arab Saudi lima hari setelahnya.

Kualifikasi akan berlanjut pada Maret 2025 dengan pertandingan melawan Australia pada 20 Maret di luar negeri, dilanjutkan dengan meladeni Bahrain di dalam negeri pada 25 Maret.

Di bulan Juni 2025, Indonesia akan bertemu dengan China di dalam negeri pada 5 Juni, dan melawan Jepang pada 10 Juni sebagai pertandingan terakhir dalam fase ketiga kualifikasi.

Total, Indonesia akan menjalani 10 pertandingan, dengan lima tandang dan lima kandang, dimana dua tim terbaik dari grup akan langsung lolos ke Piala Dunia 2026.

Sementara, tim peringkat ketiga dan keempat akan melaju ke fase ketiga kualifikasi, bersaing memperebutkan dua tiket langsung dan satu tiket playoff interkontinental.