JAKARTA, RAKYAT NEWS – Salah satu tokoh mudah inspiratif Sulsel asal Butta Toa Banteng didapuk menjadi juru bicara Serikat Media Siber Indonesia (SMSI)

Dalam sebuah acara yang penuh makna, Sabri, M.Kes, resmi dilantik sebagai pengurus SMSI Pusat untuk masa bakti 2024 – 2029.

Pelantikan ini berlangsung di Hall Dewan Pers, Jakarta, pada Kamis, 26 Oktober 2024. Momen ini menandai sebuah langkah signifikan bagi perkembangan media siber di Indonesia, khusunya pelaku lapangan dari kawasan timur Indonesia ke level nasional

SMSI sebagai salah satu konsituen resmi Dewan Pers membawahi sekira 2670 perusahaan media dan beberapa ribu insan pers yang tersebar di seluruh Indonesia

Sabri mengungkapkan rasa syukurnya mampu duduk di jajaran pengurus pusat SMSI, terlebih dirinya didapuk menjadi juru bicara

“Alhamdulillah, hari ini dilantik menjadi pengurus SMSI Pusat, adalah amanah dan kepercayaan yang besar. Ini memotivasi kami untuk terus mengembangkan media yang kami cintai.”

Pernyataan ini mencerminkan semangat juang pria berpendidikan master di bidang kesehatan masyarakat tersebut, untuk berkiprah lebih tinggi demi berkontribusi dalam industri media dan berbagai lini kebaikan

Sebagai pengurus SMSI Pusat, Sabri memiliki tanggung jawab untuk memperkuat kolaborasi antar media. “SMSI adalah wadah bagi media siber di Indonesia untuk saling mendukung dan membesarkan satu sama lain,” tambahnya. Keberadaan SMSI sebagai asosiasi memberikan harapan baru bagi seluruh anggota untuk bertumbuh bersama.

Dengan lebih dari 2.670 perusahaan media siber yang tergabung, SMSI kini menjadi kekuatan yang tidak dapat diabaikan. Keberagaman anggota ini menambah warna dan kekuatan dalam menyuarakan informasi yang berkualitas di seluruh nusantara.

Sabri yang berkibar bersama SMSI melalui bendera media Rakyat News mengatakan, amanah yang didapatkanya baik di SMSI ataupun Rakyat News akan dimaksimalkan dalam segala lini kebaikan.