RAKYAT.NEWS, JAKARTA – Media Malaysia, Berita Harian, membahas keseriusan Timnas Indonesia menghadapi Piala AFF 2024 dengan mengandalkan sejumlah pemain kunci yang turut bermain dalam kualifikasi Piala Dunia 2026.

Pemain yang mencuri perhatian adalah Marselino Ferdinan, pemain muda Timnas Indonesia yang mencetak dua gol dalam kemenangan 2-0 skuad Garuda atas Arab Saudi dalam kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 19 November kemarin.

Marselino dari Oxford United menjadi sorotan karena kontribusinya yang signifikan, sehingga ditempatkan sebagai salah satu pemain utama yang disiapkan untuk Piala AFF 2024.

Prestasi besar dalam mengalahkan Arab Saudi telah meningkatkan reputasi Timnas Indonesia secara internasional.

Selain Marselino, nama-nama lain yang akan memperkuat skuat Indonesia di Piala AFF 2024 juga mendapat perhatian.

Indonesia dinilai menjadi salah satu tim yang serius mengikuti turnamen Piala AFF 2024 dengan mempertaruhkan sejumlah pemainnya di skuad Kualifikasi Piala Dunia 2026,” tulis Berita Harian.

“Marselino Ferdinan yang mencetak dua gol ketika membantu Indonesia menaklukkan Arab Saudi 2-0 dalam Kualifikasi Piala Dunia, memimpin pasukan Indonesia untuk menghadapi Piala AFF,” lanjutnya.

Pengamat sepak bola Malaysia, Zulakbal Abdul Karim, yang juga Dosen Senior Ilmu Kepelatihan di UPSI, menganggap Indonesia sebagai tim yang kuat, sebanding dengan Thailand dan Vietnam yang merupakan kekuatan terkemuka di Asia Tenggara.

Kemenangan Indonesia atas Arab Saudi dianggap olehnya sebagai pencapaian luar biasa yang menunjukkan potensi besar yang dimiliki oleh Timnas di bawah asuhan Shin Tae Yong.

Menurut Zulakbal, tim-tim seperti Indonesia, Thailand, Vietnam, dan Laos selalu menjadi tantangan berat bagi lawan-lawannya di Piala AFF.

Oleh karena itu, ia menyarankan agar tim-tim lain berhati-hati ketika berhadapan dengan Indonesia yang semakin diakui sebagai kekuatan mengesankan.

YouTube player