BPS: Produksi Naik di Masa Paceklik, Pendekatan Pompanisasi Mentan Terbukti Efektif
Kepala Biro Humas dan Informasi Publik Kementan, Moch. Arief Cahyono, menyatakan Kementan terus berupaya untuk memperkuat produksi pangan.
“Kami menyiapkan benih, pupuk, dan sarana produksi lainnya untuk memastikan keberlanjutan produksi,” katanya.
Selama tahun 2024, Menteri Pertanian (Mentan), Andi Amran Sulaiman memperluas bantuan pompa dan meningkatkan optimasi lahan rawa. Dengan pompanisasi, sawah tadah hujan yang sebelumnya hanya bisa ditanami sekali, kini dapat ditanami dua atau tiga kali dalam setahun.
Melalui optimasi lahan rawa, pemerintah meningkatkan indeks pertanaman dan produktivitas dengan penataan sistem tata air dan pengelolaan lahan rawa.
“Program pompanisasi telah mengairi lebih dari 1,1 juta hektare lahan tadah hujan. Jadi dampaknya terhadap peningkatan produksi sangat signifikan,” jelas Arief.
Arief menyatakan bahwa program inovatif dari Mentan Amran telah berhasil menjaga ketahanan pangan Indonesia meskipun dihadapi dengan cuaca ekstrem.
Peningkatan produksi beras dari Agustus hingga November 2024 menunjukkan tren positif. Peningkatan produksi ini paling signifikan dalam 5 tahun terakhir meskipun Indonesia dilanda bencana El Nino dan La Nina.
Produksi beras pada bulan Agustus sebesar 2.951.951 ton, September 3.065.287 ton, Oktober 2.539.519 ton, dan November 2024 sebesar 1.709.295 ton.
Dibandingkan dengan tahun sebelumnya, terjadi peningkatan produksi yang signifikan. Misalnya, produksi beras Agustus 2024 meningkat sebesar 428.009 ton dari Agustus 2023. Begitu juga dengan produksi September dan Oktober.
Sebelumnya, Presiden RI Prabowo Subianto mengumumkan peningkatan produksi pangan Indonesia dan cadangan beras terbesar dalam beberapa tahun terakhir. Presiden Prabowo optimistis Indonesia akan mencapai swasembada pangan pada 2025.
“Yang ada di gudang kita sekira 2 juta ton dan sangat besar. Keyakinan saya 2025 kita tidak akan impor lagi. Bahkan cadangan kita cukup. Ini berita yang sangat baik dan ini sekali lagi karena kerja keras saudara saudara,” terang Prabowo.
Tinggalkan Balasan