Depok | Rakyat.News – Mempunyai fasilitas lengkap untuk melayani kesehatan masyarakat Kota Depok khusus pada pelayanan Ibu dan anak, RS.Setya Bhakti digawangi PT. Husada Bhakti yang berlokasi di JL. Raya Bogor, KM 30, Kelurahan Mekarsari, Kecamatan Cimanggis, adalah solusi pengobatan terbaik yang ada di Kota Depok.

Hal tersebut dikatakan Bunda Yanti sebagai salah seorang kader kesehatan binaan RSIA Setya Bhakti yang difungsikan sebagai garda terdepan dalam mengadvokasi kesehatan warga menengah kebawah.

Yanti menyebut, bahwa RSIA Setya Bhakti benar-benar dipersiapkan untuk melayani kesehatan khusus bagi Ibu dan anak, dengan mengedepankan profesionalisme serta rasa empati terhadap warga yang membutuhkan pengobatan khususnya bagi warga Kota Depok.

“Memiliki 33 Tempat Tidur, 2 Tempat Tidur untuk ruang ICU, 1 incubator untuk ruang NICU, 1 Tempat Tidur ruang PICU, ruang IGD, ruang Tindakan Kebidanan, serta ruang Operasi dan Laboratorium, RSIA Setya Bhakti sangat siap melayani kebutuhan pelayanan kesehatan warga Depok khususnya bagi Ibu dan anak”, ucap Yanti, Senin 30/12/2024.

“Dalam pembiayaan pengobatan, RS.Setya Bhakti pun mengutamakan kebutuhan masyarakat terkait program Universal Health Coverage (UHC) dan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan (BPJS) yang merupakan dua program kesehatan yang sedang berjalan di Indonesia. Jadi warga Depok tidak perlu takut dan bingung terkait masalah pembiayaan”, terangnya.

Lebih jauh Yanti mengungkapkan, bahwa berlandaskan kepada Undang-Undang No.36 Tahun 2014 tentang Kesehatan, dan Peraturan Pemerintah No. 32 Tahun 2019 tentang Kesehatan Ibu dan Anak, RS.Setya Bhakti siap mendukung penuh segala bentuk program kerja kesehatan warga yang akan dilakukan oleh Walikota Depok terpilih Dr.H.Supian Suri – Chandra Rahmansyah dalam melayani kebutuhan kesehatan masyarakat.

YouTube player