Makassar, RAKYAT NEWS – Dewan Pimpinan Cabang Partai Demkrat Kota Makassar menggelar pelatihan politik kader di hotel Grand Asia Makassar, Rabu (2/01/2017).

Pada kesempatan tersubut, Ketua DPC Demokrat, Adi Rasyid Ali menyampaikan pelatihan politik yang digelar merupakan agenda tahunan, untuk mengisi pengetahuan kadar dalam menganalisi dan mengelola isu-isu yang terjadi khusunya di Kota Makassar.

“Pelatihan politik kader untuk mengisi kader kita bagaiman menganalisa, mengelola isu-isu yang berkembang,” ujarnya.

Selain penambangan kader, Ara nama Akronim Adi Rasyid Ali berharap kepada semua Pimpinan Anak Cabang (PAC) untuk bekerja maksimal, mengingat kepadan ada dua momentum politik yakni Pemilihan wali Kota Makassar dan Pemilihan Legislatif.

“Saya mengingatkan semua kader untuk bekerja full untuk partai Demokrat” katanya.

Pada pelatihan Politik Kader Demokrat Makassar dihadiri Ketua DPC PartaI Demokrat Makassar Adi Rasyid Ali, Sekretaris DPC Demokrat Zulkarnain Paturusi, Fraksi Partai Demokrat DPRD Kota Makassar seperti Syarifuddin Badollahi, Fatmawati, Susuman Halim, Abdi Asmara, dan 14 pengurus PAC Demokrat Makassar. (sab)