Tahu Mampir di Warkop, Warga Tinumbu Kerumuni Ichsan Yasin Limpo
Makassar, Rakyat News – Sebuah warkop di Jalan Tinumbu tampak sibuk luar biasa, Sabtu (2/2/2018) siang. Pengunjungnya cukup banyak. Dari berbagai kalangan. Ada tokoh masyarakat setempat dan beberapa perempuan.
Hampir setiap sudut di warkop itu disesaki pengujung yang menyeruput kopi. Salah satunya adalah Ichsan Yasin Limpo. Bakal calon gubernur Sulsel yang akrab disapa Punggawa.
Ia dikerumuni pengunjung warkop lainnya. Sambil ngopi, Ichsan dan orang-orang di sekitarnya berdiskusi. Sesekali tertawa ringan. Akrab sekali kelihatannya.
Di setiap kesempatan mengunjungi warkop, Ichsan memang kerap jadi “rebutan”. Ada saja warga sekitar yang ikut datang. Sekedar ingin menyapa atau bahkan menyampaikan aspirasi ke Ichsan.
Mantan Bupati Gowa dua periode ini tak sedikit pun merasa terganggu. Meski, harus sering-sering berdiri dari duduknya, untuk melayani ajakan warga foto bersama.
Paling banyak, dengan pose Salam Punggawa. “Alhamdulillah, bisa silaturahmi sekalian mendengar apa keinginan mereka. Lewat begini menjaga kedekatan dengan masyarakat,” kata Ichsan.
Sejam lebih Ichsan duduk di warkop itu, jumlah pengunjung yang datang pun semakin banyak. Ada yang datang, karena tahu Mister Komitmen sedang ada disitu.
Salah satunya Aminah. Wanita paruh baya yang datang untuk melihat langsung Ichsan. Aminah pun senang karena berkesempatan menyampaikan keluh kesahnya.
“Iye, saya tadi juga sekalian dengar apa-apa saja yang Pak Ichsan mau lakukan kalau jadi gubernur. Saya senang sekali saat dengar soal pendidikan yang akan diutamakan,” tutur Aminah.
Soal kesannya kepada Ichsan, Aminah tak ragu menyebutnya sebagai sosok yang merakyat. Silaturahmi ala warkop yang dilakukan Ichsan, kata Aminah, jarang dilakukan kandidat gubernur lainnya.
“Ini bagusnya dari Pak Ichsan. Suka datangi warga. Memang kelihatannya ngopi-ngopi. Tapi warga sekitar diajak sekalian didengarkan apa maunya warga,” tutup Aminah.
Pengunjung Warkop lainnya, Suharman, juga terkesima dengan kesederhanaan yang ditunjukkan pelopor pendidikan gratis di Indonesia itu. Selain tak risih bersentuhan dengan warga, IYL juga dianggapnya mau mendengar keluh kesah warga.
“Pemimpin seperti ini yang kita harapkan. Mau turun langsung mendengar dan merasakan kondisi rakyat. Kita doakan semoga beliau bisa memimpin Sulsel,” puji Suharman yang kesehariannya berdagang di salah satu pasar tradisional di Makassar. (*)
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan