RAKYAT NEWS, JAKARTA – Mees Hilgers memiliki impian besar untuk membawa Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026. Bek FC Twente tersebut, ia yakin akan membuat nama Indonesia semakin dikenal apabila bisa berlaga di kompetisi tersebut.

Selain itu, Mees Hilgers juga percaya bahwa para pemain Indonesia akan mendapatkan lebih banyak penghargaan dan rasa hormat.

“Yang akan terjadi adalah seluruh dunia akan melihat bahwa Indonesia memiliki pemain-pemain sepak bola yang bagus dan bahwa kami mendapatkan rasa hormat yang pantas kami dapatkan,” katanya dalam situs resmi FIFA.

“Ini seperti mimpi yang akan menjadi kenyataan jika hal itu terjadi,” tegasnya.

Dengan keyakinan pada potensi Timnas Indonesia, Mees Hilgers optimis bahwa Skuad Garuda dapat tampil kuat dalam pertandingan-pertandingan berikutnya.

“Yang saya rasakan tentang semua hal dan tentang tim Indonesia saat ini adalah bahwa kami selalu memiliki tim kuat dan muda yang bertumbuh seiring berjalannya waktu, dan juga pelatih baru yang akan membantu kami menjadi pemain yang lebih baik,” paparnya.

“Saya sangat yakin. Saya pikir lawan-lawan yang kami hadapi, kecuali Jepang, saya pikir kami memiliki pemain yang lebih baik. Dan saya tidak ingin berbicara tentang tim lain, tetapi saya sangat percaya pada tim kami dan ketika saya melihat kualitas kami, saya pikir kami memiliki peluang yang bagus,” pungkasnya.

Timnas Indonesia sedang dalam perjalanan menuju Piala Dunia 2026. Saat ini, dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia grup C, Indonesia berada di peringkat ketiga dengan enam poin dari enam pertandingan. Poin yang sama dengan Arab Saudi, Bahrain, dan China dengan selisih gol yang menguntungkan.

Indonesia hanya berjarak satu poin dari Australia di posisi kedua. Sementara Jepang, yang telah mengumpulkan 16 gol, berpotensi sebagai juara grup.