Rafael Struick Kenang Laga Lawan Australia : Kami Seharusnya Bisa Cetak Gol
RAKYAT NEWS, JAKARTA – Striker tim nasional Indonesia, Rafael Struick, mengingat kembali pertandingan antara Indonesia vs Australia sebelumnya. Menurutnya, Tim Garuda bisa mengimbangi permainan dan punya banyak peluang untuk mencetak gol.
“Kami bermain di Piala Asia dan kami kalah 0-4, tetapi itu adalah awal dari proses ini,” kata Struick dilansir dari situs resmi AFC.
Rafael Struick mengingat pertandingan kontra Australia di babak 16 besar Piala Asia 2023 yang berlangsung awal tahun 2024 di Qatar.
Pada pertandingan tersebut, Indonesia tampil agresif di babak pertama dan membuat Australia kesulitan untuk menciptakan peluang yang berbahaya.
Meskipun begitu, menjelang akhir babak pertama, Indonesia kebobolan dua gol dan akhirnya kalah 0-4 setelah Australia menjebol gawang dua kali lagi di babak kedua.
“Pada pertandingan itu, dalam 20 menit pertama kami sangat kuat dan kami seharusnya bisa mencetak gol.” lanjutnya.
“Namun setelah itu Socceroos lebih banyak mengendalikan permainan dan Anda bisa melihat kualitas yang mereka miliki untuk mencetak empat gol,” ucap Struick.
Selanjutnya, timnas Indonesia menunjukkan performa yang lebih baik ketika menjamu Australia dalam pertandingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026, September 2024 lalu di Stadion Utama Gelora Bung Karno.
Garuda berhasil menahan 19 percobaan tembakan dari Australia. Penjaga gawang Tim Garuda, Maarten Paes, tampil solid dengan melakukan lima penyelamatan penting.
“Namun saat berikutnya kami bermain dengan skor 0-0 di kualifikasi Piala Dunia dan, sejujurnya, saya pikir itu adalah hasil yang adil.” tambahnya.
“Bisa saja hasil pertandingan berakhir dengan hasil lain. Itu bukanlah pertandingan terbaik dari sisi kami, dari kedua tim, namun tetap saja para penonton sangat bersemangat,” tutur Struick yang kini mentas bersama klub Australia, Brisbane Roar.
Struick mengungkapkan bahwa pertandingan melawan Australia di Sydney mendatang akan menjadi tantangan yang berbeda bagi tim Garuda.
Pertandingan Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia antara Australia versus Indonesia akan berlangsung di Stadion Sydney Football. Duel tersebut dijadwalkan pada Kamis (20/3/2025) pukul 16.10 WIB.
Ini akan menjadi pertemuan ketiga antara timnas Indonesia dan Australia dalam setahun terakhir di Stadion Sydney Football.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan