Bantaeng, Rakyat News – Calon Bupati Bantaeng, Ilham Azikin disambut antusias tetangganya di Jalan Bungung Barania, Selasa, 20 Februari, petang. Dia datang untuk menyapa tetangganya itu.

Ilham Azikin tampak berbaur dengan warga di jalan itu. Beberapa anak kecil tak segan menghampirinya. Ada yang meminta digendong, ada pula yang meminta ditaksir bakso.

Tidak hanya anak-anak. Ibu rumah tangga yang ada di jalan itu tampak antusias. Mereka bergiliran berfoto selfie dengan kandidat bernomor urut tiga ini.

Tidak hanya menyapa. Ilham Azikin juga terlihat berinteraksi dengan tetangganya itu. Mereka bercerita akrab di sebuah pos ronda.

“Waktu masih kecil, saya paling senang bermain dengan anak-anak di sini,” jelas Ilham Azikin.

Di Jalan Bungung Barania ini, warga secara sukarela mendirikan posko pemenangan Ilham Azikin. Bagi mereka, Ilham Azikin adalah sosok sederhana yang akrab dengan siapa saja.

“Kami jamin suara di sini utuh untuk Ilham Azikin,” kata warga setempat, Daeng Untung.

Bagi Daeng Untung, Ilham Azikin setiap saat mengunjungi tetangganya. Bahkan, setiap waktu salat, Ilham Azikin selalu muncul menyapa tetangganya sebelum ke masjid. Wajar saja, jika anak kecil pun sangat akrab dengan Ilham Azikin.

“Asal dia (Ilham Azikin) ada di Bantaeng, pasti dia menyapa kita,” jelas dia.

Ilham Azikin mengakui jalan Bungung Barania adalah tempat bermain semasa kecilnya. Dia sangat berharap, jalinan silaturahmi yang ada selama ini tidak terputus hanya karena kepentingan Pilkada.

“Jalinan silaturahmi ini jangan terputus,” jelas dia.(*)

YouTube player