Terungkap! NH Jatuh Bangun Dongkrak Harga Cengkeh di Masa Lalu
NH menuturkan telah memiliki banyak pengalaman berkaitan dengan menjaga stabilitas harga komoditas pangan. Bermodal pengalaman ditambah jaringannya yang kini sangat luas, ia dan Aziz Qahhar Mudzakkar berjanji membuat harga komoditas pangan di Sulsel lebih stabil. Dengan begitu, petani dan masyarakat, dalam hal ini konsumen bisa diuntungkan.
NH-Aziz diketahui merancang sistem resi gudang untuk memastikan harga komoditas pangan strategis bisa terjamin, baik saat panen maupun pasca-panen. Pasangan nomor urut satu ini juga mengadopsi sistem petik olah jual yang dulu digagas mantan Gubernur Sulsel, Amiruddin. Sistem tersebut sangat baik, tapi sayang tidak dilanjutkan dan dikembangkan. (*)

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan