Lutra, Rakyat News – Pengurus Daerah Perhimpunan Sarjana dan Profesional Kesehatan Masyarakat Indonesia (PERSAKMI) Sulawesi Selatan melaksanakan Rapat Kerja Daerah 2018, yang dihadiri Pengurus Pusat Persakmi, Pengurus Daerah dan Pengurus Cabang se-Sulawesi Selatan. Disela Rakerda, Minggu (4/3/2018) peserta melaksanakan gerak sehat bersama dengan melakukan senam pagi di halaman Hotel Bukit Indah, Masamba.
Dipandu instruktur senam Dinas Kesehatan Kabupaten Luwu Utara, para pejuang Kesehatan Masyarakat di Sulawesi Selatan ini berolah raga bersama. Kegiatan ini merupakan implementasi dari Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS) yang digalakkan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Persakmi mendukung program ini dengan mempraktekkan secara langsung dan ikut memasyarakatkan olah raga.

Menurut Ketua Panitia Rakerda Persakmi Sulawesi Selatan, Andi Zulkarnain, SKM, M. Kes, melakukan aktifitas fisik secara rutin dan teratur merupakan upaya membugarkan diri dan mencegah faktor risiko penyakit tidak menular. “membiasakan berolahraga teratur, baik bagi kesehatan, berbiaya murah dan efektif mencegah penyakit” ujar KTU Rumah Sakit Andi Djemma Masamba ini.
Peserta Rakerda nampak antusias mengikuti kegiatan ini. Ketua Umum Pengurus Pusat Persakmi, Prof. Dr. Ridwan Amiruddin, SKM, M. Kes, MSc. PH, bersama Ketua Pengda Persakmi Sulawesi Selatan, Prof. Sukri Palutturi, SKM, M. Kes, MSc. PH, PhD dan Dr. Aminuddin, SKM, M.Kes., M.Med.Ed. juga ikut berkeringat bersama peserta. (*)

YouTube player