Jeneponto, Rakyat News – Keakraban pasangan Ichsan Yasin Limpo-Andi Mudzakkar (IYL-Cakka) dengan empat pasangan calon bupati dan wakil bupati di Jeneponto sangat terasa.

Selain silaturahmi, termasuk dengan keluarga besar petahana Iksan Iskandar, kehangatan juga nampak di kediaman pribadi Mulyadi Mustamu yang maju menjadi kandidat bupati.

Saat menerima IYL-Cakka, Mulyadi yang tercatat sebagai wakil bupati, memamerkan kedekatannya dengan IYL dan Cakka di depan ratusan tim pendukung dan simpatisannya di baruga di kediamannya.

Bahkan saat didaulat menyanyi oleh Cakka, Mulyadi yang maju berpasangan Kasmin M, secara khusus mempersembahkan lagu untuk IYL-Cakka, “Pelangi di Matamu” yang dipopulerkan Jamrud.

Sambil bernyanyi, ia juga menaikkan dan melambaikan empat jarinya sebagai simbol nomor urut pasangan IYL-Cakka, lalu diikuti ratusan tim dan kerabatnya.

Di salah satu lirik, Mulyadi menggantinya dengan kalimat “Kita Semua Sayang Punggawa”. Bahkan dilakukan berulangkali yang langsung disambut aplaus dan yel-yel “Punggawa Bisa”.

Melengkapi kebersamaan, IYL juga menyanyikan dua lagu, sekaligus pengganti sambutan. Mengingat, di malam hari, kandidat dilarang memberi sambutan politik atau bersosialisasi.

Sekadar diketahui, rangkaian kunjungan silaturahmi dan kampanye tertutupnya di Jeneponto, pasangan Ichsan Yasin Limpo-Andi Mudzakkar (IYL-Cakka) menutup dengan pertemuan di kediaman Kandidat Bupati Jeneponto, Mulyadi Mustamu di Desa Punagayya, Kecamatan Bangkala.

Seperti di kunjungan IYL dan Cakka ke kediaman atau posko kandidat lain, para pendukung dan simpatisan juga menggemakan yel-yel Punggawa Macakka dengan menggabungkan tagline atau akronim jagoannya di Pilkada Jeneponto.

Sebelum IYL bersilaturahmi dengan Mukmin Bisa, kandidat yang sehari sebelumnya berulangtahun ke 57, juga bersilaturahmi dengan dua pasangan lainnya.

Begitu pun dengan keluarga Bupati Jeneponto, Iksan Iskandar ia diterima sebagai bagian dari keluarga. Ditambah lagi, adik maupun keluarga Iksan Iskandar tercatat sebagai pentolan tim pasangan ini di Jeneponto. (*)