Gol 30 Detik hingga Dua Kartu Merah, Bali United Bungkam PSM di Parepare
RAKYAT.NEWS, PAREPARE – PSM Makassar harus takluk atas tamunya Bali United pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026.
Bertanding di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Jumat (9/1/2026), skuad Juku Eja harus mengakui keungguluan Serdadu Tridatu dengan skor 0-2 dalam laga yang diwarnai gol tercepat musim ini serta dua kartu merah untuk PSM.
Pertandingan berlangsung sengit sejak awal laga. Bali United langsung memberikan kejutan ketika laga baru berjalan 30 detik.
Gol cepat tersebut dicetak Mirza Mustafic setelah memanfaatkan umpan matang Thijmen Goppel dari sisi kanan serangan.
Gol berawal dari umpan terobosan dari lini tengah yang berhasil dikuasai Goppel.
Pemain sayap Bali United itu kemudian mengecoh satu pemain belakang PSM sebelum mengirimkan umpan akurat ke dalam kotak penalti.
Mustafic yang berdiri bebas langsung melepaskan tembakan mendatar ke sisi kanan gawang yang gagal diantisipasi kiper PSM, Reza Arya Pratama.
Gol tersebut sekaligus tercatat sebagai gol tercepat di Super League musim 2025/2026.
PSM Makassar berupaya bangkit setelah tertinggal, namun situasi semakin sulit setelah Syahrul Lasinari diganjar kartu merah pada menit ke-24.
Bermain dengan 10 orang membuat Juku Eja kesulitan mengembangkan permainan. Hingga turun minum, skor 0-1 untuk keunggulan Bali United tetap bertahan.
Memasuki babak kedua, PSM mencoba tampil lebih agresif meski kekurangan pemain. Peluang emas sempat tercipta pada menit ke-72 melalui Alex Tanque.
Penyerang asal Brasil itu menyambar umpan tarik dari sisi kiri, namun bola justru melayang di atas mistar gawang.
Bali United nyaris menambah keunggulan pada menit ke-90+1 lewat skema serangan balik. Rahmat Arjuna yang menerima umpan tarik dari Goppel gagal memaksimalkan peluang setelah penyelesaiannya belum menemui sasaran.


Tinggalkan Balasan Batalkan balasan