Sidrap, Rakyat News – Mungkin tak banyak yang tahu jika Ichsan Yasin Limpo pernah lama menggeluti usaha peternakan ayam potong dan petelur di Sulawesi Selatan.

Jauh sebelum terpilih sebagai anggota DPRD Sulsel, Kandidat Gubernur Sulsel nomor urut 4 ini, pernah merintis sekaligus menjalankan peternakan ayam di Kabupaten Maros.

Bahkan untuk saat itu, ada tiga pengusaha dan perintis peternakan ayam potong yang besar di Sulsel. Salah satunya adalah Ichsan Yasin Limpo.

Cerita tentang Ichsan YL pernah menggeluti peternakan ayam terungkap saat bersilaturahmi dengan puluhan peternak di Desa Bulo, Kecamatan Pancarijang, Sidrap, Kamis (12/4/2018).

Itu terungkap usai Ichsan mendengar curhatan para peternak ayam. Apalagi, Sidrap merupakan salah satu daerah yang dikenal dengan produksi telur dan ayam potongnya.

Di depan peternak, Ichsan mengeluarkan satu per satu kemampuannya bagaimana mengelola dan mengembangkan produksi ayam, sekaligus berbagi pengalaman.

Menurutnya, ayam petelur memang sangat rawan terserang penyakit dan mudah stres. Hal inilah yang kerap menjadi persoalan bagi para peternak ayam petelur.

“Saya mau tanya, kenapa bukan di kandang ayam ta bikin ini kegiatan ? Pasti kita takutkan karena banyak nanti rombongan. Siapa tau ada yang injak tai anjing. Lantas ke kandang ta itu bawa penyakit,” kata Ichsan YL yang membuat peternak terpukau mengenai pemahaman Ichsan YL tentang ayam petelur.

“Kalau kita tadi diterima di kandang, mungkin cuma saya dan beberapa orang saja yang boleh masuk karena kalau banyak orang, ayam bisa stres,” lanjutnya.

Bersarkan pengamatannya di Kabupaten Sidrap, Ichsan mengaku, masih banyak kandang ayam petelur yang dibangun di pinggir jalan. Hal ini bisa memicu ayam petelur akan sangat mudah stres karena bisingnya suara kendaraan bermotor.