Makassar, Rakyat News – Politisi Partai Golkar, Nasran Mone mengaku siap berpaket dengan petahana untuk maju berdampingan pada pemilihan Walikota Makassar 2018 akan datang.

Hal ini dia buktikan dengan melakukan sosialisasi ke masyarakat dan mendirikan beberapa spanduk dengan tag line Nakke Tosseng untuk membangun kekuatan dukungan.

“Kenapa saya mau berpasangan dengan beliau karena ingin menjaga beliau, beliau walikota cerdas yang harus kita jaga semua demi kepentingan masyarakat Makassar,” katanya, Senin (12/6) malam tadi.

Dia menilai Danny Pomanto mempunyai kelebihan yang menjadi kebanggaan bagi masyarakat Makassar. Khususnya dalam merancang kota sehingga terwujud dua kali tambah baik.

“Nah, selain itu pak Danny sangat komunikatif di tengah-tengah masyarakat mempunyai kemampuan membangun kesadaran masyarakat,” katanya.

“Olehnya saya secara pribadi mengenal Pak Danny sejak awal saya masuk di DPRD sejak 1999, itu memang pak Danny cukup banyak merancang. Melihat kelebihan kekurangan Makassar, sehingga ketika menjadi walikota itu sudah banyak di implementasikan di masyarakat,” sambungnya.

Bahkan, perubahan paling signifikan sejak kepemimpinan Danny Pomanto, kata Nasran di bulan Ramadan saat ini.

“Salah satu contoh di bulan ramadan yang lalu betapa hiruk pikutnya bulan suci ketika selesai tarwih dan sahur. Sekarang kita jalan di kota Makassar betul-betul terasa aman nyaman, ini bukan saya berapology,” akunya.

“Silahkan masyarakat jalan di tengah malam silahkan bandingkan di masa lalu, indikasinya pertama balapan liar sudah kurang, ganggu-ganggu di jalan sudah kurang, petasan juga tidak terlalu banyak coba perhatikan,” jelasnya.

Dia menambahkan, telah mengenal sosok Danny Pomanto sejak lama. Dan dianggap telah memberikan kontribusi besar kepada Makassar sejak kepemimpinan Ilham Arief Sirajuddin yang akrab disapa IAS.