Fakta Terungkap, Oktavianus Haris Patandung Akui Tidak Pernah Beri Upeti Ke Pejabat Polres Tana Toraja
MAKASSAR, RAKYAT NEWS – Akhirnya terungkap, teka teki pemilik suara percapakan yang menuding adanya pemberian sejumlah upeti kepada Kapolres Tana Toraja dan Kasat Reskrim akhirnya terbongkar sudah.
Adalah Oktavianus Haris Patandung, vice presiden PT. Axelle Jaya Toraja, pemillik suara yang ada dalam rekaman percakapan dengan seseorang yang diketahui bernama Julianto, mengungkapkan fakta dibalik adanya rekaman percakapan yang tersebar dimedia sosial melalui keterangan persnya yang dilaksanakan di Mapolres Tana Toraja, Kamis (20/02/2020).
Perlu untuk di ketahui, didalam rekaman percakapan itu, Oktavianus terlibat pembicaraan dengan seseorang yang bernama Julianto, didalam rekaman itu Oktavianus menyebutkan kepada julianto bahwa dirinya telah memberikan upeti kepada Kapolres dan Kasat.
Oktavianus Haris Patandung dalam keterangannya di hadapan awak media mengakui bahwa pemilik suara yang ada dalam rekaman itu adalah dirinya, dan Oktavianus juga mengakui jika dia menyebut ada upeti yang di berikan kepada Kasat dan Kapolres.
Saat di konfirmasi kebenaran fakta dari ucapannya yang ada di dalam rekaman itu, Oktavianus Haris Patandung mengatakan dengan jelas jika omongannya itu benar menyebutkan dia beri upeti ke Kasat dan Kapolres.
“Perkataan yang ada dalam rekaman itu saya akui adalah kata kata saya, di rekaman itu saya menuding Kasat dan Kapolres telah terima upeti dari Axelle “. Kata Oktavianus akui suara yang ada didalam rekaman itu.
Di konfirmasi terkait apakah Oktavianus pernah memberikan upeti sebagaimana yang dia katakan dalam rekaman itu, Oktavianus menjawab, ” apa yang saya tudingkan ke Kapolres dan Kasat itu sama sekali tidak benar, saya tidak pernah memberikan upeti kepada Kapolres dan Kasat, apa yang saya katakan kepada julianto dalam rekaman itu adalah kebohongan saya, saya membohongi lawan bicara saya.
Tinggalkan Balasan