Lutim, Rakyat News – Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Luwu Timur, Kamal Rasyid dikabarkan mendatangi Kantor Bawaslu, kemarin.

Menurut Ketua Bawaslu Lutim, Rahman Atja, bahwa kedatangan pak Kamal Rasyid ke Bawaslu hanya dalam rangka koordinasi, ungkapnya, Selasa (29/09/2020).

Ia koordinasikan terkait cuti diluar tanggungan negara istri calon Bupati dan cawabup, Husler-Budiman, ujarnya lagi.

“Beliau (Kamal-red) mengkoordinasikan, kalau surat cuti istri para calon tersebut akan terbit pada 1 Oktober 2020,” terang Rahman.

Menurut Rahman, bahwa surat cuti itu wajib, karena keduanya adalah Aparatur Sipil Negara (ASN),” tambahnya.

Hal tersebut diatur dalam surat edaran Mendagri nomor 273/487/SJ tentang penegasan dan penjelasan terkait pelaksanaan Pilkada serentak 2020.

Untuk diketahui, Istri Husler-Budiman yakni Puspawati dan Sufriaty merupakan ASN dilingkup Pemda Luwu Timur.

Puspawati ASN di Dinas DP2KB Lutim. Sementara Sufriaty di Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Lutim.(*)

 

Laporan : Nur Alam

Editor : Takim