400 Juta Hilang Selang 49 Detik di Bank BRI
Makassar, Rakyat News – Percayakan uang tabungan sebesar Rp 400 juta ke bank, namun naas alhasil kini raib entah kemana rimbanya.
Begitu pernyataan salah seorang nasabah Bank Rakyat Indonesia (BRI) unit Toddopuli Sigit Prasetya.
Sigit menceritakan kronologi dirinya yang tercatat sebagai nasabah bank milik BUMN tersebut yang merasa sangat dirugikan, Senin (15/3/2021) malam melalui konferensi pers.
Pasalnya, dirinya yang percaya akan jaminan dana (uang) ditabungnya aman jika ditabung di bank ternyata tidak seperti dugaannya.
“Awalnya salah seorang pegawai bank BRI mengajak untuk bergabung dengan program tabungan Simpedes hadiah langsung, karena merasa tertarik pada program tersebut akhirnya saya memutuskan menabung,” tuturnya.
Tentunya dengan melalui segala prosedural resmi yang ditetapkan pihak perbankan khususnya bank BRI.
“Saya datang ke bank, melakukan perekaman data, bertemu dan memasukkan uang tabungan di teller. Pokoknya sesuai aturan pihak bank saya lakukan per tanggal 29 Agustus 2018 saat melakukan transaksi pertama,” paparnya.
Tapi, lanjut Sigit, saat hendak melakukan transaksi kedua yakni karena ada kebutuhan yang hendak dipenuhi. Uang yang telah ditabung dinyatakan sudah tercairkan sejak tanggal yang sama ketika menabung.
“Hanya berselang 49 detik setelah tabungan saya masukkan melalui teller, ternyata ada penarikan lagi dan itu dinyatakan saya sendiri yang melakukannya,” terang Sigit.
Hal itulah kemudian membuat sang nasabah merasa heran. Dan baru diketahuinya di bulan Juli 2019.
Merasa hal yang ganjil terjadi, kemudian Sigit mempertanyakan ke pihak bank. Namun hingga saat ini dirinya tidak menerima bahkan mendapat itikad baik atas insiden menimpanya itu.
Karena heran dan merasa tidak pernah melakukan penarikan atas tabungan tersebut, Sigit akhirnya mencetak rekening koran kepemilikannya.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan