Teguhkan Komitmen Bersama, PPMI DPD I Sulsel Gelar Diskusi Publik
Adapun nasehat guru besar dosen Unhas mengutarakan jika pemimpin bertaqwa maka seluruh pengikutnya ikut bertaqwa dan begitupun sebaliknya jika pemimpin berbuat kezaliman maka akan berdampak pula pada pengikutnya. Menurut salah satu guru besar dosen Unhas, kita tidak usah saling bertentangan tentang soal berbeda pendapat dalam agama Islam. Intinya adalah ketakwaan seseorang umat manusia ungkap H. Musbir Tahir.
Prof Dr., Ir, H. Musbir Tahir juga menyampaikan pesan di kesempatan diskusi publik PPMI DPD I agar tidak terpancing adu domba. kita harus bercermin dengan ulama-ulama terdahulu panutan Ulama yang jujur dan sholeh.
Jamaludin Manda selaku sekretaris panitia PPMI Sulsel mengutarakan kegiatan ini tak lain memberi pemahaman kepada semua peserta diskusi publik persaudaraan Muslim Internasional yang ada di Sulsel bagaimana memahami pengamalan arti nilai- nilai yang terkandung dalam isi butir-butir Pancasila mulai dari sila pertama sila hingga sila kelima yang sangat erat kaitannya yang terkandung dalam isi ayat-ayat suci Al-Qur’an, tegasnya.
“Dan menurut dia kegiatan ini tidak ada unsur apapun baik politik maupun kepentingan partai dan tetap pada prokes mulai acara berlangsung hingga berakhirnya pelaksanaan ini tutur,” Jamaludin Manda,SE. (*)
Tinggalkan Balasan