Panglima berdarah Bugis Makassar itu turut menambahkan bahwa dalam menjalankan tugas kemanusiaan dan tugas pengabdian kepada masyarakat perlu terjalin sinergi yang baik antar elemen bangsa.

“Atas nama masyarakat kita semua harus bekerja keras bersinergi, karena sekali lagi jabatan yang kita emban sejatinya merupakan amanah ilahi, amanah konstitusi dan amanah perjuangan,”ujarnya.

Diakhir acara Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen Andi Muhammad Pattalolo secara simbolis memberikan talih asih atau penghargaan kepada putra/putri, hafids dan hafizah Kabupaten Jeneponto yang berhasil menyumbang prestasi ditingkat Provinsi Sulawesi Selatan.

Selanjutnya Bupati H. Iksan Iskandar memberikan secara simbolis 159 buah Al-Qur’an kepada Hafid dan Hafizah berprestasi.

Dimana total jumlah Al-Quran yang disumbangkan Bupati H. Iksan Iskandar sama dengan peringatan hari jadi Kabupaten Jeneponto yang ke-159 tahun. (*)