JENEPONTO, RAKYAT NEWS Bupati Jeneponto Iksan Iskandar mendampingi Panglima Divisi Infanteri 3 Kostrad, Mayjen TNI Novi Helmy Prasetya meninjau Latjungar di Desa Arungkeke Pallantikang, Kabupaten Jeneponto, Kamis (16/02/2023).

Sejak Pukul 06.00 wita pagi masyarakat yang berada di daerah sekitar latihan sudah terlihat antusias bisa menyaksikan langsung aksi terjun prajurit disekitar Droop Zone (DZ) untuk menyaksikan langsung penerjunan tersebut.

Pelaksanaan Latjungar Static dimaksudkan sebagai upaya untuk meningkatkan kemampuan teknik dan taktik personel dalam rangka kesiapan operasi satuan lintas udara.

Disela-sela kegiatan, Pangdivif 3 Kostrad mengungkapkan apresiasi kepada pemerintah daerah dan masyarakat Desa Arungkeke Pallantikang atas dukungan terselenggaranya latihan ini.

“Kita wajib bersyukur dalam latihan ini seluruh prajurit mampu mendarat pada titik pendaratan yang telah ditentukan dengan selamat, aman dan lancar dengan tidak kurang satu apapun juga,” ujarnya.

Setelah meninjau latihan, Panglima Divisi Infanteri 3 Kostrad, Mayjen TNI Novi Helmy Prasetya didampingi Bupati Iksan Iskandar dan forkopimda menyempatkan diri untuk membagikan paket sembako kepada masyarakat setempat. (**)

 

YouTube player