Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Unismuh Makassar Gelar Soft Opening
Syaiful juga mengenang, bahwa saat peletakan batu pertama, Bupati Gowa saat itu, Ichsan Yasin Limpo juga turut hadir. “Mari kita senantiasa mengingat kebaikan dan mendoakan kedua almarhum, baik Bu Endang maupun Pak Ichsan,” kenangnya penuh keharuan.
Usai Soft Launching, Rektor Unismuh Prof Ambo Asse didampingi Direktur RS Unismuh Prof Syarifuddin Wahid melakukan inspeksi ke semua lantai dan unit yang ada di Rumah Sakit.
Soft Launching RS Unismuh dihadiri para Anggota PWM Sulsel, sivitas akademika Unismuh, segenap karyawan Rumah Sakit, serta Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Makassar dan Gowa.
*Keungguan Rumah Sakit Unismuh*
RS Unismuh akan memiliki dua fungsi nantinya. Rumah sakit ini akan melayani masyarakat dan menjadi RS Pendidikan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) Unismuh. RS itu mengusung motto; Ikhlas, ramah, dan unggul.
Daya tampung RS Unismuh mencapai 108 pasien. Jumlah tenaga Kesehatan sejumlah sebanyak 58 orang. Selain itu, ada 30 orang dokter spesialis yang siap melayani pasien.
RS PKU Unismuh terdiri dari 7 lantai dengan fasilitas yang lengkap. Lantai 1 merupakan ruang Unit Gawat Darurat (UGD). Didalamnya terdapat 4 ruangan yakni Tindakan Bedah, Observasi Bedah, Resusitasi dan Observasi. Di Lantai 2, ada ruang pelayanan umum untuk pendaftaran, informasi maupun rekam medik.
Selain itu ada juga Ruang Radiologi, X-Ray, Pemeriksaan USG dan Laboratorium. Ruangan Poliklinik berada di lantai tiga bangunan ini.
Terdapat 16 jenis poli tersedia. Di lantai yang sama, ada Ruang HCU, Isolasi ICU dan VIP ICU.
Ruang perawatan kelas 1, 2, dan 3 berada di Lantai empat Rumah Sakit ini. Selain itu, juga ada Ruang Obgin terdiri dari Ruang NICU, HCU, Tindakan, Delevery dan VIP Delevery.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan