Azikin Ingin Perjuangkan Listrik Murah di Paripurna DPRD
Bantaeng, Rakyat News – Anggota DPR RI, Azikin Solthan mengunjungi sejumlah masyarakat di Kecamatan Bissappu, Bantaeng, Sabtu, 30 Desember. Kunjungan itu digelar untuk menyerap aspirasi konstituennya.
Sejumlah aspirasi muncul dari pertemuan itu. Beberapa di antaranya adalah terkait nasib honorer kategori 2 di Kabupaten Bantaeng.
“Sekarang ini ada 600 honorer di Bantaeng yang belum terangkat sampai sekarang,” kata seorang warga, Karim.
Dia mengapresiasi upaya yang kerap dilakukan Azikin Solthan selama menjabat dj DPR RI. Menurut dia, hanya Azikin yang getol membela nasib honorer di Bantaeng.
“Saya lihat di televisi. Beliau banyak memberikan ide untuk nasib honorer,” jelas dia.
Aspirasi lainnya juga datang dari Amir, warga Bissappu lainnya. Dia mengaku salah satu yang menjadi keresahan warga adalah masalah subsidi listrik yang tidak jelas.
“Kesalahannya ada pada data. Akibatnya banyak subsidi listrik yang tidak tepat sasaran,” kata dia.
Dalam kesempatan itu, Azikin Solthan mengaku akan memperjuangkan honorer K2 di Bantaeng. Sejauh ini sejumlah upaya sudah dilakukan.
“Dua tahun lalu sudah ada Honorer yang telah kami bantu jadi PNS. Ada juga dari UNM yang kita bantu perjuangkan. Intinya, saya akan perjuangkan sampai titik darah penghabisan,” kata dia.
Terkait dengan subsidi listrik, Azikin mengaku akan memperjuangkan hal itu di rapat paripurna DPR-RI. Rencana rapat paripurna DPR akan digelar 8 Januari mendatang.
“Pada rapat pertama ini, saya akan sampaikan masalah subsidi listrik ini,” kata dia.
Penyerapan aspirasi itu juga dirangkaikan dengan sosialisasi empat pilar kebangsaan. Bagi Azikin, empat pilar ini penting diketahui oleh masyarakat sebagai upaya mempertahankan keutuhan NKRI.(*)
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan