RAKYAT.NEWS, POLMAN – Pada hari keempat masa kampanye, Andi Bebas Manggazali dan Siti Rahmawati (BESTI) melakukan blusukan ke Pasar Baru, Kelurahan Wattang, Kecamatan Polewali, Polman, pada Sabtu, 28 September 2024.

Saat melakukan blusukan, pasangan dengan tagline ‘Membangun Desa Menata Kota’ disambut antusias oleh pengunjung dan pedagang pasar. Mereka dengan senang hati menyambut kedatangan cabup dan cawabup Polman nomor urut 2 tersebut.

Dari hasil pantauan di lokasi, terlihat BESTI turun dari mobil dan langsung menuju pasar untuk bertemu dengan pedagang serta mendengarkan keluhan yang mereka sampaikan.

Salah satu keluhan yang disampaikan oleh pedagang adalah harapan agar Pasar Baru ini dapat diatur dengan baik sehingga menjadi lebih terorganisir, tidak berantakan, dan tidak berbau sampah.

“Ya, kalau bisa Pasar ini ditata agar tidak becek. Pasar ini juga harus ada tempat pembuangan sampahnya agar tidak mengotori pasar,” kata Abbas, salah satu warga di lokasi itu.

Pada kesempatan yang sama, Syamsiah, seorang pedagang sayur mayur, berharap bahwa Andi Bebas Manggazali dan Siti Rahmawati dapat memperhatikan kesejahteraan para pedagang.

“Kami meminta dan berharap kepada calon bupati agar dapat memperhatikan kesejahteraan para pedagang,” ucap Syamsiah.

Merangkum masukan tersebut, calon bupati Polman, Andi Bebas Manggazali, menyatakan bahwa jika BESTI dipercayakan untuk memimpin Polman, mereka akan menjadikan Pasar Baru lebih teratur dengan menggabungkan penjual ikan dan penjual sayur.

“Insyaallah ketika kami diberikan amanah memimpin Polman pasar baru Ini akan kami tata dengan baik,kita akan menciptakan pasar yang higienis,pasar baru Ini juga tempat nya akan lebih baik dari yang sekarang,” kata Bebas disambut riuh tepuk tangan.

Sementara itu, Siti Rahmawati mengajak masyarakat untuk memilih pasangan cabup nomor 2. Menurutnya, di bawah kepemimpinan Bebas-Siti, berbagai harapan dari pedagang dapat terwujud.