Peran Strategis Apoteker PAFI Kota Probolinggo dalam Layanan Advokasi Kebijakan Kesehatan Masyarakat
Mengingat dan menimbang bahwa perubahan kebijakan adalah keniscayaan dalam perkembangan ilmu farmasi dan dinamika sistem kesehatan, maka dalam kondisi ini peran apoteker strategis dan semakin penting dalam berkontribusi pada kebijakan kesehatan.
UU No 17 tahun 2023 tentang kesehatan, hal itu memang dasar hukum urusan kesehatan nasional, tetapi masih banyak aspek teknis terkait pendidikan, pelayanan, dan organisasi profesi apoteker yang belum diatur secara lengkap.
Adapun contoh konkret tentang bagaimana apoteker yang menjadi anggota DPR atau legislatif dapat mengadvokasi perubahan dalam UU No 17 tahun 2023 tentang kesehatan:
1. Pendidikan
Seorang apoteker legislator dapat mendorong peningkatan kualitas pendidikan apoteker dengan mengusulkan amendemen yang menetapkan standar lebih tinggi untuk program pendidikan apoteker, termasuk penekanan pada keterampilan praktis dan pengetahuan klinis.
2. Pelayanan
Apoteker di parlemen dapat memperjuangkan inklusi layanan apoteker yang lebih luas dalam sistem perawatan kesehatan, seperti pemberian vaksin, manajemen penyakit kronis, dan kolaborasi yang lebih erat dengan profesional kesehatan lainnya.
3. Organisasi Profesi
Dengan berada di posisi legislatif, apoteker dapat memperjuangkan pembentukan lembaga atau mekanisme yang mendukung peningkatan keberlanjutan dan etika profesi apoteker.
Tantangan dan Prospek
Meskipun memiliki potensi besar untuk membentuk kebijakan, apoteker yang menjadi anggota DPR atau legislatif juga dihadapkan pada sejumlah tantangan. Mereka perlu menjaga keseimbangan antara tugas legislasi dan peran advokasi mereka.
Oleh karena itu, pelatihan dan dukungan yang tepat bagi apoteker yang terlibat dalam politik sangat penting.
Peran apoteker sebagai advokat dalam pembuat kebijakan, undang-undang, dan peraturan sangat penting untuk menghadapi tantangan kompleks dalam sistem kesehatan.
Dengan terlibat dalam proses pembuatan kebijakan, baik melalui organisasi profesi maupun sebagai anggota DPR atau legislatif, apoteker dapat membawa kontribusi yang berharga untuk menciptakan lingkungan kesehatan yang lebih baik, efisien, dan inklusif.
Tinggalkan Balasan