“Seluruh aparat, eselon, budaya markup, budaya penggelembungan anggaran itu adalah korupsi. Itu adalah merampok uang rakyat. Kalau bikin proyek yang nilainya 100 juta ya 100 juta. Jangan dibilang 150 juta. Budaya ini harus kita hilangkan,” ujar Prabowo.

Selain itu, ia optimis bahwa dengan pemerintahan yang bersih dan penegakan hukum yang kuat, hal ini akan berdampak positif pada perekonomian negara yang nantinya akan digunakan untuk pembangunan bangsa.

“Insya Allah dengan kita kelola baik, penghasilan untuk negara akan baik,” kata Prabowo.