RAKYAT.NEWS, JAKARTA – Klub sepakbola ternama asal Jerman, Borussia Monchengladbach telah resmi mengonfirmasi bahwa Kevin Diks akan bergabung dengan tim dan menjadi bagian penting dari skuad mereka untuk musim 2025/2026.

“Borussia telah merekrut bek berusia 28 tahun, Kevin Diks, dari klub Denmark, FC Copenhagen, untuk musim 2025/2026,” demikian pernyataan resmi resmi Borussia Monchengladbach.

Bek Timnas Indonesia ini telah melewati tes medis di Borussia dan setuju untuk bergabung mulai Juli 2025. Kontrak Diks bakal berlangsung hingga 30 Juni 2030.

“Diks, yang memiliki darah Belanda dan Indonesia, akan bergabung dengan status bebas transfer pada 1 Juli 2025 atau akhir musim di Denmark dan telah menandatangani kontrak hingga 30 Juni 2030,” lanjutnya.

Roland Virkus, selaku Direktur Olahraga Borussia Monchengladbach, mengatakan bahwa Kevin Diks akan menjadi elemen kunci tim untuk musim mendatang karena kualitas bermainnya yang bagus dan kemampuan serbabisanya.

“Kevin adalah pemain bertahan yang berpengalaman dan serba bisa, yang dapat bermain di semua posisi di pertahanan, tengah, kiri, atau kanan,” ujar Roland, mengutip Bola.com.

“Dia membuat kami lebih fleksibel di pertahanan. Selain itu, dia adalah orang yang sangat baik yang tahu persis apa yang dia inginkan. Dia akan sangat cocok dengan kami,” tambah Roland.

Diks, yang lahir di Apeldoorn, Belanda, bergabung dengan akademi Vitesse Arnhem pada tahun 2005 dan membuat debut di Eredivisie pada Agustus 2014 ketika berusia 17 tahun di bawah arahan pelatih Peter Bosz. Dia bermain dalam 63 pertandingan untuk tim senior Vitesse di semua kompetisi (menyumbang dua gol) hingga tahun 2016, sebelum akhirnya pindah ke AC Fiorentina.

Di Fiorentina, Diks hanya tampil dalam dua pertandingan kompetitif untuk tim utama selama enam bulan pertama. Dia kemudian dipinjamkan kembali ke Arnhem, dan setelah itu ke Feyenoord Rotterdam untuk musim 2017/18. Diks menjadi pemain reguler di kedua klub tersebut dan berhasil memenangkan Piala Belanda dua musim berturut-turut.