RAKYAT.NEWS, JAKARTA – Meskipun baru saja tiba di Jakarta, Kevin Diks langsung bergabung dalam latihan bersama Timnas Indonesia di Stadion Madya, Jakarta, Selasa (12/11) sore.

Kevin Diks yang baru saja menjadi pemain naturalisasi, telah bergabung dengan tim untuk pertandingan melawan Jepang dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Dari total 28 pemain yang dipanggil pelatih Shin Tae Yong, hanya Mees Hilgers yang tidak hadir karena cedera dan dipastikan tidak akan bermain melawan Jepang..

Sebelum latihan dimulai, Diks memperkenalkan diri kepada rekan-rekan tim di tengah lapangan. Ini merupakan latihan kedua Timnas Indonesia setelah latihan tertutup pada hari sebelumnya.

Latihan yang dipimpin oleh Shin Tae Yong dimulai dengan berkumpul di tengah lapangan, lari mengelilingi lapangan, dilanjutkan dengan pemanasan selama lima menit oleh pelatih fisik.

Sesi latihan secara taktis diawali setelah pemanasan, Kevin Diks juga terlihat bermain di posisi kanan dan melakukan beberapa umpan silang.

Pertandingan antara Timnas Indonesia dan Jepang akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Jumat (15/11) malam, di mana Kevin Diks kemungkinan besar akan membuat debutnya.