RAKYAT NEWS, JAKARTA – Pelatih timnas futsal Jepang, Kensuke Takahashi, menyambut baik penampilan Timnas futsal Indonesia dalam 4Nations World Series 2025.

Di pertandingan pertama 4Nations World Series 2025 di Jakarta International Velodrome, Indonesia berhasil mengalahkan Jepang dengan skor tipis 1-0 pada Kamis (30/1). Gol tunggal Samuel Eko pada menit ke-29 menjadi penentu kemenangan.

Kensuke, yang sebelumnya pernah menjadi pelatih Timnas futsal Indonesia, mengakui kehebatan pemain kunci Indonesia. Meski familiar dengan mereka, Kensuke, yang juga bermain di Spanyol, terkejut dengan peningkatan kemampuan Evan Soumilena dan rekan-rekannya.

“Saat saya masih menjadi pelatih Indonesia, para pemain masih berumur 21-23 tahun, tapi setelah beberapa tahun mereka tumbuh berkembang dengan sangat bagus, saya merasa terkejut,” ujarnya setelah pertandingan.

Beberapa pemain Indonesia yang pernah dilatih oleh Kensuke antara lain Muhammad Albagir, Ardiansyah Nur, Rio Pangestu, Rizki Xavier, Iqbal Iskandar, Evan, Guntur Sulistyo, dan Eko.

Mantan pelatih Timnas futsal Indonesia periode 2018-2021 itu menganggap pertandingan antara timnya dan Timnas Indonesia sebagai momen penting bagi perkembangan skuad Jepang.

“Pemain mereka juga beberapa yang telah berpengalaman, dan sebagian pemain kami adalah pertandingan pertama mereka bersama Jepang, tapi ini pengalaman yang sangat bagus bagi mereka, dan ini kesempatan bagi pemain-pemain muda kami,” ucap Kensuke.

Selanjutnya, Jepang akan menghadapi Arab Saudi pada Sabtu (1/2), sementara Indonesia akan bertanding melawan Argentina pada hari yang sama. Kemudian, Jepang akan bertemu dengan Argentina, dan Indonesia akan menghadapi Arab Saudi keesokan harinya.

YouTube player