RAKYAT.NEWS, BANGKALANPSM Makassar meraih kemenangan impresif dalam lanjutan Liga 1 2024/2025, setelah menundukkan Madura United dengan skor 1-3 di Stadion Gelora Bangkalan, Minggu (2/3/2025) malam.

Kemenangan ini menjadi catatan sejarah penting bagi pasukan Juku Eja, yang sukses membawa pulang tiga poin berharga dari markas Laskar Sapeh Kerrab.

Nermin Haljeta menjadi bintang kemenangan dengan mencetak dua gol, masing-masing pada menit ke-49 dan ke-70. Sedangkan satu gol lainnya dicetak oleh Victor Dethan pada menit ke-54.

Madura United yang sempat berharap untuk bangkit, hanya mampu membalas lewat gol semata wayang yang diciptakan oleh Lulinha di menit 90+2, yang tak mampu mengubah nasib tim tuan rumah.

Hasil ini menandai kekalahan perdana Madura United di bawah pelatih Angel Alfredo Vera. Sebelumnya, tim yang dikenal dengan julukan Laskar Sapeh Kerrab ini sukses meraih dua kemenangan dan tiga hasil imbang.

Meski tampil di hadapan pendukung setianya, Madura United tampak kesulitan menembus pertahanan PSM. Dari sisi penguasaan bola, mereka memang unggul dengan 58 persen, namun efektivitas serangan mereka justru kurang tajam.

Madura United tercatat melakukan 15 percobaan tembakan, dengan lima di antaranya mengarah ke gawang. Sayang, hanya satu yang mampu menjebol gawang PSM yang dijaga oleh penjaga gawang solid.

Sementara PSM, meski hanya melepas empat tembakan tepat sasaran, mereka mampu memaksimalkan tiga di antaranya menjadi gol yang membuat kemenangan semakin manis.

Kemenangan ini mengangkat PSM Makassar ke posisi 6 klasemen sementara dengan 39 poin dari 25 laga. Sebaliknya, Madura United harus menerima kenyataan pahit, dengan kekalahan ini membuat mereka turun satu peringkat ke posisi 17 dengan koleksi 21 poin dari 25 pertandingan.

Bagi PSM, ini adalah momentum penting untuk meraih konsistensi di Liga 1, sementara bagi Madura United, kekalahan ini menjadi bahan evaluasi bagi Angel Alfredo Vera untuk membangun kembali tim jelang laga-laga berikutnya.

YouTube player

Tim Redaksi

Editor
Andi Fatur Rezky
Editor
Rakyat News
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Terkait

RAKYAT.NEWS, SAMARINDA – Pertarungan sengit antara Borneo FC dan PSM Makassar berakhir imbang 1-1 dalam laga lanjutan Liga 1 2024/2025 yang
RAKYAT NEWS, JAKARTA – Duel sengit antara Borneo FC vs PSM Makassar akan berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda dalam lanjutan pekan ke-29
RAKYAT NEWS, MAKASSAR – Pemain PSM Makassar, Yuran Fernandes, datang dengan rasa percaya diri yang tinggi menjelang pertandingan menghadapi
RAKYAT NEWS, MAKASSAR – Laga menarik akan tersaji antara Borneo FC dan PSM Makassar di Stadion Segiri, Samarinda, pada Jumat (18/4/2025) sore
RAKYAT.NEWS, JAKARTA – Manchester United memastikan langkah ke semifinal Liga Europa setelah meraih kemenangan dramatis 5-4 atas LyonLyon
RAKYAT NEWS, JAKARTA – Wakil Ketua Umum PBSI Taufik Hidayat mengaku bingung dengan penurunan prestasi atlet pada Kejuaraan Bulutangkis Asia
RAKYAT NEWS, JAKARTA – Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, memberikan komentar jenaka setelah Bukayo Saka gagal mengeksekusi penalti saat menghadapi
RAKYAT.NEWS, JAKARTA – Empat klub telah mengamankan tempat di semifinal Liga Champions musim ini, menandai kembalinya dominasi raksasa Eropa

Terkini

RAKYAT NEWS, MAKASSAR – Pagi itu, hujan turun cukup deras disertai hembusan angin kencang. Namun semangat puluhan nelayan dari Pulau Langkai
RAKYAT NEWS, MAKASSAR – Bupati Bantaeng, M. Fathul Fauzy Nurdin menghadiri Rapat Koordinasi Optimasi Sistem Pengairan Pertanian Sulsel, yang
RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Ressty Aesthetic Clinic memperluas pelayanannya dengan membuka cabang keempat di Kota Makassar, berlokasi di Ruko
RAKYAT.NEWS, SAMARINDA – Pertarungan sengit antara Borneo FC dan PSM Makassar berakhir imbang 1-1 dalam laga lanjutan Liga 1 2024/2025 yang
RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – TK Islam Athirah Bukit Baruga kembali menjadi pusat rujukan praktik pendidikan anak usia dini berbasis Kurikulum
RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, berkunjung sekaligus silaturahmi ke kediaman Wakil Presiden RI ke-10 dan ke-12,
RAKYAT.NEWS, JAKARTA – Wakil Bupati Halmahera Utara, Dr Kasman H Ahmad melakukan kunjungan kerja ke Kementerian Transmigrasi (Kementrans) di
RAKYAT.NEWS, JAKARTA – Pemerintah Indonesia memiliki waktu 60 hari untuk melakukan negosiasi dengan Pemerintah Amerika Serikat (AS) terkait
RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham menerima audiensi manajemen PT Indomarco Prismatama (Indomaret) di Ruang
Tips Merawat Sepeda Motor Pasca Mudik Oleh Asmo Sulsel

Tips Merawat Sepeda Motor Pasca Mudik Oleh Asmo Sulsel

Rakyat News Otomotif
RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Mudik menjadi tradisi masyarakat Indonesia saat momen Lebaran. Perjalanan jauh ditempuh untuk bisa berkumpul dengan