Terakhir, sajian dan kudapan keluarga Indonesia juga terlihat banyak ditemani oleh Peralatan Pecah Belah seperti Piring dan Gelas dari MR.D.I.Y. Melihat data ini, MR.D.I.Y. Indonesia memprediksikan tren belanja  peralatan rumah tangga di Ramadan 2025 akan turut dipenuhi dengan produk yang lebih fungsional.

Aneka pernak pernik dekorasi lebaran, sandal, sarung, hingga amplop akan kian dicari untuk membuat suasana Lebaran kian terasa. Sementara beragam perlengkapan pecah belah lainnya seperti toples, mangkok dan wadah makanan akan tetap menjadi barang paling dicari oleh para konsumen di momen Ramadan tahun ini.

Produk-produk yang dibutuhkan tersebut adalah beberapa dari banyak produk yang turut diikutsertakan di Promo Berkah Ramadan MR.D.I.Y. Indonesia yang berlangsung dari 1 hingga 31 Maret 2025. Pelanggan yang berbelanja mulai dari Rp50.000 berkesempatan memenangkan hadiah umrah.

3 KATEGORI PALING DIMINATI PELANGGAN

Alat Rumah Tangga, Hadiah, dan Perhiasan & Kosmetik yang dirasa wajar mengalami peningkatan permintaan mengingat ragam tradisi sepanjang Ramadan. Ragam hidangan khas Ramadan membuat banyak keluarga membutuhkan perangkat alat rumah tangga seperti wadah makanan, piring dan mangkok.

Selain itu, momen Ramadan membuat aneka varian hadiah dikirimkan kepada kolega atau orang tercinta. Sementara perhiasan & kosmetik menjadi pelengkap utama di berbagai momen buka bersama atau menjelang kumpul keluarga saat Lebaran.

Dari sisi kategori, MR.D.I.Y. Indonesia memperkirakan tidak banyak pergeseran besar dari kategori paling diminati. Akan tetapi, permintaan terhadap Kategori Mainan Anak diprediksi akan mengalami peningkatan sejalan dengan panjangnya jeda libur Lebaran yang berlangsung sepuluh hari antara 29 Maret hingga 7 April 2025.

SHIREEN SUNGKAR DAN TEUKU WISNU

Di momen Ramadan tahun ini, MR.D.I.Y. Indonesia tahun ini secara istimewa menghadirkan Shireen Sungkar dan Teuku Wisnu sebagai pasangan yang turut memeriahkan berbagai macam kampanye Ramadan.