RAKYAT.NEWS, BEKASI – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, mengunjungi masyarakat yang terdampak banjir di Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, pada Sabtu (8/3).
Dalam kunjungan ini, Prabowo didampingi oleh Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya, dan rombongan tiba di lokasi sekitar pukul 17.57 WIB.
Sesampainya di sana, Prabowo langsung menyusuri pemukiman yang masih tergenang banjir setinggi betis orang dewasa.
Berdasarkan keterangan resmi dari Sekretariat Presiden, Prabowo juga menyempatkan diri untuk mengunjungi beberapa rumah warga yang terdampak banjir, berbincang dengan mereka, serta menanyakan kondisi dan kebutuhan mendesak mereka pasca-bencana.
“Saya mengunjungi warga terdampak banjir di Kampung Tambun Inpres, Desa Buni Bakti, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi,” ujar Prabowo dalam keterangan resminya di Instagram.
“Saya turut prihatin atas musibah banjir yang melanda berbagai daerah di Jabodetabek. Pemerintah akan terus hadir, merespons cepat, dan mengambil tindakan nyata untuk membantu masyarakat,” lanjutnya.
Sebagai bentuk solidaritas, Presiden Prabowo juga menyerahkan bantuan untuk berbuka puasa kepada warga yang masih bertahan di rumah mereka. Kegiatan berbuka puasa bersama warga pun dilakukan di salah satu rumah yang dikunjungi Presiden.
Hingga Sabtu sore, sejumlah wilayah di Kabupaten Bekasi masih tergenang banjir, dengan ketinggian air bervariasi antara 30 sentimeter hingga 230 sentimeter di wilayah Cikarang Utara.
Berdasarkan laporan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bekasi, sebanyak 56 desa dan 19 kecamatan terdampak banjir, dengan total 87.282 jiwa yang terimbas bencana ini. Saat ini, 48.207 jiwa mengungsi di 14 titik pengungsian yang telah disediakan.
Kunjungan ini tentnunya merupakan bagian dari upaya Pemerintah dalam memberikan dukungan kepada korban bencana, serta memperlihatkan perhatian yang besar terhadap pemulihan kondisi masyarakat yang terdampak.
Tim Redaksi
This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan