Kunjungan ini menunjukkan komitmen Pelindo sebagai bagian dari Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bersama-sama menjadi penggerak sektor logistik nasional dalam memberikan pelayanan terbaik, tidak hanya dalam aspek operasional tetapi juga dalam memberikan kontribusi sosial kepada masyarakat sekitar pelabuhan.

Salah satu penerima bantuan, yang juga merupakan TKBM di Pelabuhan Semayang, mengungkapkan rasa terima kasih atas kepedulian yang ditunjukkan oleh Pelindo.

“Alhamdulillah, bantuan ini sangat berarti bagi kami, terutama di bulan Ramadan. Terima kasih kepada Pelindo yang selalu peduli dengan masyarakat sekitar pelabuhan,” ujarnya.

Pedagang kecil di sekitar Pelabuhan Semayang juga menyampaikan hal yang sama.

“Bantuan ini sangat membantu kami dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. Semoga Pelindo terus sukses dan semakin memberikan manfaat bagi masyarakat,” tuturnya.

Dengan adanya kunjungan kerja dan kegiatan sosial ini, Pelindo berharap dapat terus memperkuat hubungan harmonis dengan masyarakat serta memastikan layanan di pelabuhan tetap berjalan lancar, khususnya selama bulan Ramadan dan libur Hari Raya Idulfitri.

YouTube player