Demikian pula yang merasa ada ganjalan dan sakit hati. Sampaikan secara terbuka apa ganjalan yang dirasakan. Lalu bukalah hati secara tulus untuk memaafkan. Itu akan melegakan. Makna lain dari halal bihalal yaitu berjanji dengan diri sendiri untuk mengendalikan hawa nafsu agar hanya mengerjakan yang halal. Menjauhkan diri dari perbuatan haram.

Logikanya latihan sebulan menjauhi yang halal saja bisa. Semoga di bulan selanjutnya lebih mudah menjauhi yang haram dan hanya mengerjakan yang halal. Semoga dengan itu kesucian hati terus terjaga sebagai buah ramadhan dan makna idul fitri atau kembali suci. Selamat berjuang menjaga kesucian diri.

Makassar, 8 April 2025