Mahasiswa Bombana Tagih Kepedulian Pemerintah
Di balik semangat menuntut ilmu, tersembunyi kenyataan yang tak pernah tersorot kamera. Asrama Mahasiswa Bombana yang ada di Kota Makassar, tempat bernaung generasi penerus bangsa, kini menghadapi kenyataan yang memprihatinkan.
Fasilitas yang rusak dibiarkan terbengkalai. Atap bocor. Dinding mengelupas. Halaman asrama tergenang. Bukan hanya tak layak huni—tapi juga menjadi tontonan bisu dari ketidakpedulian.
Di tengah impian dan perjuangan para mahasiswa, asrama ini seharusnya menjadi tempat yang nyaman untuk belajar dan bertumbuh. Namun kini, ia justru menjadi simbol dari minimnya perhatian pemerintah terhadap mereka yang berjuang jauh dari kampung halaman.
Kepala Asrama Aldi beberapa kali mencoba membuka komunikasi dan usulan untuk beralih fokus merekonstruksi Asrama Bombana khususnya Aula Impib Makassar yang lantainya sudah retak satu persatu , pagar asrama yang runtuh menyebabkan air hujan tergenang di halaman asrama yang tingginya hingga lutut orang dewasa , atap yang bocor sehingga mengakibatkan plafon yang runtuh.
Sampai kapan kondisi ini dibiarkan? Sudah saatnya pemerintah membuka mata.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan